Jembatan Timbang

Timbangan Mobil & Truk/(Truck Scele/ Weighbridge/ Jembatan Timbang) dinamakan jembatan timbang karena memang bentuknya seperti jembatan. 

Timbangan ini dipergunakan untuk menimbang kendaraan roda 4 atau lebih. Kapasitas timbangan ini bisa sampai 100 ton dengan dimensi yang berbeda-beda. 

Ada ukuran 9 x 3 m, 12 x 3 atau 16 x 3 m. 

Di beberapa ruas jalan raya utama di berbagai pulau, mobil-mobil (biasanya mobil besar, truk, mobil ekspedisi) wajib untuk mengukur berat kendaraan beserta muatan nya untuk kepentingan kelayakan jalan, retribusi dan sebagai bahan pelaporan kepada pihak yang terkait

Jembatan Timbang Kendaraan Bermotor
Pada saat ini, jembatan timbang sekarang sudah bukan monopoli milik LLAJR saja melainkan sudah merupakan kebutuhan pokok perusahaan-perusahaan yang mempunyai kegiatan bongkar muat barang dengan kendaraan bermotor.